FESTIVAL ANAK SALEH II TAHUN 2012
Sebelum tanggal 29
Januari tiba, murid-murid caberawit Mutiara 1 sudah dilatih memang agar
nantinya dapat berpasitipasi dengan baik dalam kegiatan “FESTIVAL ANAK
SALEH II TAHUN 2012”.
Pada tanggal 22 Januari, murid-murid sudah gelisah karena waktu penyelenggaraannya tinggal seminggu lagi.
Rafika
Nurhidayanti, yang lebih akrab dipanggil Fika dengan giatnya menghafal
PR Bapak Imam No. 1-13 dengan dalil-dalilnya berserta kefadholannya.
Isna Auliya, Sofya dan Kanza Diva Amalya mencoba memahami soal-soal yang diberikan nantinya beserta jawabannya.
Fadzlur atau yang biasa dipanggil Ijul berusaha mengatur nafasnya baik-baik untuk mengikuti lomba adzan subih dan iqomah.
Ahmad Farhan yang berpasitipasi sebagai penasehat yang melatih diri agar tidak grogi ketika tampil di depan umum.
Caberawit Mutiara 1
Pagi hari pada
tanggal 29 Januari murid-murid caberawit Mutiara 1 telah bersiap-siap ke
Masjid Baiturrahman (Masjid Mutiara 1) sebelum jam menunjukkan pukul
07.00 WITA. Setelah semuanya berkumpul, barulah mereka sama-sama
berangkat oleh mobilnya Pak Farid ke tempat pelaksanaan lomba, yaitu di
Masjid Shirothol Mustaqim yang bertempat di jalan Zebra.
Kegiatan
ini dilakukan pada pukul 08.00-17.00 WITA. Kegiatan ini berjalan dengan
lancer, umat Islam bertaburan di lapangan
Masjid. Tak terasa sore telah tiba, pengunguman kejuaraan segera
diumumkan.
Ternyata kami mendapatkan 4 piala yang diraih oleh;
1. Tim Asma’ul Husna, yaitu: Syafira Andini(Fira), Mikal dan Salwa Sabrina Djibran (Salwa) yang meraih peringkat pertama,
2. Adzan
subuh dan iqomah dengan peringkat kedua yang diraih oleh Muhardi
(karena ketika di tempatnya, Ijul merasa sakit tenggorokan hinga diganti
dengan Muhardi),
3. Rafika Nurhidayanti sebagai juara ketiga lomba menulis pegon,
4. Lulu, sebagai juara pertama atas lomba menulis huruf hijaiyah kelas non-TK (belum bersekolah).
Namun,
meskipun kita tidak meraih juara umum, kita sudah merasa senang dan
puas karena niat sesungguhnya hanya karena Allah azza wa jalla.
Koordinator Caberawit Mutiara 1
Abdul Qohar Arrasyid
Seluruh peserta tersebut berusia dari 5-11 tahun.
BalasHapus